HUT Poso Ajang Berbenah Bagi Kemajuan Daerah

POSO, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten Poso menggelar peringatan HUT ke-128 Kota Poso melalui upacara di alun-alun lapangan Sintuwu Maroso, Rabu (1/3/2023). Peringatan HUT Poso kali ini diwarnai sejumlah kegiatan rakyat, pameran dan aneka lomba.

Bupati Poso, Verna Inkiriwang usai upacara menyampaikan, setelah tiga tahun tidak dirayakan, HUT Poso tahun tahun 2023 digelar dengan meriah, untuk menghidupkan kembali perekonomian masyarakat serta ajang untuk mempromosikan kota Poso.

Menurut Bupati, dua agenda penting yang harus dilaksanakan Pemda Poso pada tahun 2023 ini, yakni peringatan HUT Kota Poso dan Festival Danau Poso pada akhir tahun nanti.

Di usia ke-128 tahun sebagai kota yang sudah cukup matang di Sulteng, Bupati menginginkan agar agenda ulang tahun kali ini dijadikan momentum untuk terus berbenah, dengan melakukan perubahan dan pembangunan bagi kemajuan daerah.

Rangkaian perayaan HUT ke-128 Poso turut diwarnai lomba foto on the spot, turnamen taekwondo, enduro mountain bike, sunatan massal, pagelaran musik pada 1-5 Maret 2023, pemilihan ongga bale, pameran sejumlah OPD dan aneka UMKM dari masyarakat serta hiburan artis ibukota. ULY

Pos terkait