PALU, MERCUSUAR – Kementerian Agama (Kemenag) Kota Palu bersama Badan Narkotika Nasional (BNN) Kota Palu menyepakati kerja sama terkait sosialisasi gerakan antinarkoba.
Hal itu tercapai melalui pertemuan antara Kepala Kantor Kemenag Kota Palu, Dr. H. Nasruddin L Midu, dengan tim perwakilan BNN Kota Palu, di Kantor Kemenag Kota Palu, Kamis (11/8/2022).
Pada pertemuan tersebut, Nasruddin L Midu mengatakan menyambut baik keinginan BNN untuk mengadakan kerja sama dalam gerakan pencegahan narkoba bagi generasi muda.
Ia mengaku khawatir, dengan peredaran narkoba yang semakin masif di Indonesia, khususnya di kota Palu, bahkan hingga menyasar para pelajar.
“Untuk itu, saya menilai gerakan sosialisasi dan internalisasi antinarkoba di sekolah atau madrasah dan pondok pesantren harus dijalankan. Kita harus terjun untuk sosialisasi bebas narkoba,” tegas Nasruddin.
Sebagai tindak lanjut pertemuan tersebut, Kantor Kemenag Kota Palu dan BNN Kota Palu akan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU).
“Saya sangat setuju penerapan gerakan antinarkoba ini,” pungkas Nasruddin.
Koordinator tim perwakilan BNN Kota Palu, Felman mengemukakan, pertemuan bersama Kepala Kantor Kemenag Kota Palu tersebut bertujuan untuk menjajaki kerja sama, dalam memberantas peredaran narkoba yang semakin merajalela di lingkungan masyarakat, khususnya yang menyasar generasi muda di Kota Palu.
“BNN Kota Palu bersyukur bisa bekerja sama dengan Kemenag Kota Palu untuk gerakan antinarkoba, semoga masyarakat kota Palu terbebas dari jeratan narkoba,” tandas Felman. */IEA