Kloter BPN-13 Menuju Embarkasi Balikpapan

Ketua kloter BPN-13, Mun’im Godal saat memimpin doa di pesawat sebelum perjalanan menuju Embarkasi Balikpapan, Kamis (30/5/2024). FOTO: IST.

PALU, MERCUSUAR – Sebanyak 324 jemaah haji asal Provinsi Sulteng yang tergabung dalam kelompok terbang 13 Embarkasi Balikpapan (BPN-13), berangkat menuju Embarkasi Balikpapan, dari Bandara Mutiara SIS Aljufri Palu, Kamis (30/5/2024).

Ketua Kloter BPN-13, Dr. H. Mun’im Godal kepada Mercusuar mengatakan, rombongannya diberangkatkan menuju Balikpapan dibagi dalam dua trip penerbangan, yakni masing-masing pada pukul 14.00 WITA dan 17.40 WITA.

“Trip pertama diikuti 163 jemaah, lalu trip kedua 161 jemaah. Di kloter kami terdapat 107 yang berkategori lanjut usia (lansia),” ujar Mun’im.

Rombongan jemaah yang berasal dari Kabupaten Morowali Utara (Morut), Kabupaten Sigi, dan Kabupaten Donggala itu, akan berada di Asrama Haji Embarkasi Balikpapan menunggu pemberangkatan menuju Jeddah, Arab Saudi, yang dijadwalkan pada Sabtu, 1 Juni 2024.

“Berangkat menuju Jeddah 1 Juni 2024 pukul 06.00 WITA. Insyaallah 11 jam perjalanan. mohon doanya kami semua tiba dengan selamat dan dimudahkan dalam seluruh proses ibadah haji dan kami semua bisa meraih haji mabrur,” pungkas Mun’im. IEA

Pos terkait