Kontingen Sigi Diharapkan Menjaga Kesehatan

MTQ SIGI

SIGI, MERCUSUAR – Seluruh kontingen dari Kabupaten Sigi yang akan mengikuti Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) ke XVIII tingkat Provinsi Sulteng yang akan dilaksanakan di Kabupaten Banggai Kepulauan (Bangkep) mulai tanggal 16-23 Maret 2020, agar tetap menjaga kesehatan.

Demikian sambutan Bupati Sigi Moh Irwan Lapatta yang dibacakan oleh Asisten I Bidang Pemerintahan dan Kesramas Pemkab Sigi, Andi Ilham, saat melepas kontingen MTQ asal Kabupaten Sigi, di Kantor Bupati Sigi Sementara di Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Jumat (13/3/2020).

Kontingen Kabupaten Sigi yang akan mengikuti MTQ tingkat Provinsi Sulteng di Bangkep berjumlah 85 orang. Jumlah tersebut terdiri dari kafilah, pelatih, dan pendamping.

“Kontingen asal Kabupaten Sigi menargetkan meraih peringkat tiga besar dalam ajang keagamaan Islam tersebut,” jelasnya.

Asisten I menekankan, setiap kafilah harus menjunjung sportifitas dalam mengikuti kegiatan MTQ.  

“Kafilah asal Sigi harus mampu bersaing dengan kabupaten lain. Selama di arena MTQ, harus menjaga kondisi tubuh agar selalu segar saat bertanding,” katanya.

Ketua lembaga pengembangan tilawatil qur’an (LPTQ) Kabupaten Sigi, Hj.Hazizah M Irwan dalam sambutannya mengajak seluruh masyaralat Sigi mendoakan kafilah, agar meraih target yang diharapkan.

Ia berharap, Sigi bisa sejajar dengan kabupaten lainnya di Sulteng, walaupun kabupaten baru namun hampir seluruh qari dan qariah bisa bersaing dengan kabupaten lain.  

“Dengan doa, usaha dalam lomba MTQ di Kabupaten Bangkep, untuk menjadi kabupaten pada deretan tiga besar,” katanya. AJI

Pos terkait