KRI AHMAD YANI 351, Serahkan APD ke Pos AL Luwuk

FOTO HLLLLL KRI AHMAD YANI 351
DANGUSPURLA, Laksma TNI Rahmat Eko Rahardjo saat menyerahkan APD pada Danpol TNI AL Luwuk, Letda Laut (P) Dwi Purwanto diatas KRI Ahmad Yani 351 yang berlabuh di Perairan Selat Peling, Kabupaten Banggai, Kamis (26/11/2020). FOTO: IST

BANGGAI, MERCUSUAR – KRI Ahmad Yani 351 menyerahkan Alat Perlindungan Diri (APD) ke Pos TNI AL Luwuk, terkait protokol kesehatan pencegahan penularan Covid-19.

Penyerahan APD oleh Komandan Gugus Tempur Laut (Danguspurla), Laksma TNI Rahmat Eko Rahardjo didampingi Asops Guspurla, Kolonel Laut (P) Henry Ballo pada Komandan Pos (Danpos) TNI AL Luwuk, Letda Laut (P) Dwi Purwanto diatas KRI saat KRI Ahmad Yani 351 berlabuh di Perairan Selat Peling untuk melaksanakan operasi pengamanan perbatasan daerah wilayah Koarmada II, Kamis (26/11/2020) sekira pukul 07.30 Wita.

Pada kesempatan itu, Danguspurla mengatakan adanya operasi itu maka bersama-sama kita menjaga Lautan agar tetap aman, serta juga tetap selalu menjaga kesehatan masing-masing serta waspada dengan penyebaran Covid-19 yang semakin hari semakin melonjak.

“Anggota TNI Pos AL Luwuk tetap selalu jalankan tugas negara dengan setulus hati. Karena tugas kita melindungi segala ganggguan di perairan seluruh Indonesia ini, agar tertib dan aman,” tegasnya mengimbau.

Sementara Komandan Pos TNI AL Luwuk mengucapkan terimaksih atas pemberian APD untuk melindungi anggota Pos AL dari penularan dan penyebaran Covid-19.

“Selamat sampai tujuan dalam misi menjalankan tugas negara,” ucapnya. PAR/*

Pos terkait