PARMOUT, MERCUSUAR – Sekretaris Daerah Kabupaten Parigi Moutong (Parmout), Zulfinasran, mewakili Bupati Parmout, Senin (24/1/2022), sekaligus mendampingi Wakil Gubernur Gorontalo, Idris Rahim, membuka Bimbingan Teknis Budidaya Durian Musang King (Montong), di Desa Ogorandu, Kecamatan Bolanu Lambunu.
Wakil Gubernur Gorontalo, Idris Rahim bersama rombongan, sebelumnya terlebih dahulu bertemu dengan Bupati Parmout, Samsurizal Tombolotutu di Tinombo.
Wakil Gubernur Gorontalo Idris Rahim dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih atas sambutan hangat Bupati Parigi Moutong, saat rombongan tiba di Pantai Lolaro Kecamatan Tinombo.
“Kami menyampaikan terima kasih kepada Bupati Parmout, yang sudah menerima kami di Tinombo,” ujarnya.
Pihaknya juga menyampaikan, kerjasama antara Kabupaten Parigi Moutong dan Provinsi Gorontalo harus terus terjalin, bahkan perlu untuk ditingkatkan, sehingga kedua daerah bisa bersama-sama berkembang dan maju.
Ia menjelaskan mengapa pihaknya memilih lokasi Bimtek Budidaya Durian di Desa Ogorandu, karena kata dia, kualitas dan cita rasa durian, terutama jenis musang king di Parigi Moutong, sangat baik dan cukup terkenal.
“Sehingga kami lebih memilih melakukan bimtek di Desa Ogorandu, karena rasa durianya lebih enak dan memiliki ciri khas,” akunya.
Oleh karena itu, pihaknya mengutus sebanyak 65 orang petani milenial dari berbagai kabupaten di Provinsi Gorontalo, untuk mengikuti bimtek yang diselenggarakan oleh Dinas Pertanian Provinsi Gorontalo. Adapun yang menjadi instruktur ialah I Ketut Kari, salah seorang petani Parigi Moutong yang sukses membudidayakan durian musang king.
Sementara itu Sekkab Parmout, Zulfinasran mengatakan, atas nama Pemkab Parigi Moutong, pihaknya mengucapkan terima kasih atas kunjungan wagub dan rombongan yang sudah melakukan bimtek di Parmout.
Olehnya itu kata dia, walaupun pertemuan tersebut cukup singkat, tetapi terkandung banyak manfaat, terutama dalam menjalin kerjasama antar daerah. TIA