SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, berharap masyarakat dapat mengelola potensi daerah yang ada untuk dimanfaatkan menjadi nilai ekonomi dengan terus melihat peluang-peluang pengembangan yang ada.
Salah satu peluang itu adalah akan berpindahnya ibu kota negara dari Jakarta ke Kalimantan, dimana akses dan pasar ekonomi menjadi semakin dekat ke wilayah Sigi.
Hal itu dikatakan Wakil Bupati (Wabup) Sigi, Samuel Yansen Pongi saat bersama Komandan Teritorial BK di Indonesia, Kolonel Yusak Tampai, meresmikan Gereja Bala Keselamatan (BK) Korps Palamaki di Desa Palamaki, Kecamatan Kulawi Selatan, Kamis (29/4/2021).
Demikian rilis yang diterima wartawan Mercusuar, Kamis (29/4/2021) malam.
Terkait Gereja BK Korps Palamaki yang diresmikan, Wabup berharap dihargai sebagai berkat Tuhan.
“Diharapkan gedung gereja yang baru diresmikan dan dibangun bersama oleh umat Tuhan di Desa Palamaki sejak peletakan batu pertama tahun 2014, ini dihargai sebagai berkat Tuhan,” pesannya pada kegiatan yang dirangkai ibadah syukur jemaat BK Korps Palamaki.
Lanjut Wabup, rencana pembangunan daerah yang akan dilaksanakan di wilayah Kulawi Raya, di antaranya pembangunan jalan, pembangunan Pembangkit Listrik Tenaga Air (PLTA) di Pipikoro, serta program-program bantuan sosial untuk membantu peningkatan ekonomi masyarakat. “Saya berharap masyarakat dapat mendukung rencana program pembangunan yang akan dilakukan oleh Pemkab Sigi,” ujarnya pada kegiatan turut dihadiri Wakil Ketua TP PKK Sigi, Pemimpin Pelayanan Wanita Teritorial, Camat Kulawi Selatan, serta para opsir di wilayah pelayanan Divisi Kulawi.
Sementara itu, Opsir Pemimpin Korps Palamaki, Kapten Lawrens Saiya menyampaikan bahwa jemaat Korps Palamaki akan selalu mendukung program-program Pemkab Sigi. AJI/*