Milad ‘Aisyiyah, Mengokohkan Dakwah Kemanusiaan Semesta

Jajaran pengurus PW ‘Aisyiyah Sulteng berfoto bersama usai acara resepsi puncak peringatan Milad ke-107 ‘Aisyiyah, di Palu, Minggu (26/5/2024). FOTO: IST.

PALU, MERCUSUAR – Pimpinan Wilayah (PW) ‘Aisyiyah Sulteng turut memeringati Milad ke-107 dengan berbagai rangkaian kegiatan, yang digelar selama dua hari, Sabtu—Minggu (25—26/5/2024).

Ketua PW ‘Aisyiyah Sulteng, Dr. Hj. Nudiatulhuda Mangun menyebutkan, peringatan Milad organisasi otonom (ortom) Muhammadiyah itu diwarnai dengan karnaval, jalan santai dan bazar, yang diikuti ribuan pimpinan, anggota serta simpatisan Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah di Palu dan sekitarnya, dengan mengambil rute dari halaman Universitas Muhammadiyah (Unismuh) Palu sampai kompleks Perguruan Muhammadiyah Alhaq Palu.

“Puncaknya pada kegiatan resepsi Milad, di Gedung Dakwah ‘Aisyiyah,” kata Nudiatulhuda, Sabtu (25/5/2024).

Selain itu, ia menyebut PW ‘Aisyiyah juga melakukan lomba penilaian tertib administrasi amal usaha, utamanya sekolah-sekolah, di semua tingkatan Pimpinan Daerah (PD) ‘Aisyiyah se-Sulteng.

“Masing-masing kabupaten dan kota mengajukan amal usaha unggulan untuk kami nilai,” imbuhnya.

Nudiatulhuda menuturkan, tema sentral Milad ‘Aisyiyah tahun ini adalah memperkokoh dan menyebarluaskan dakwah kemanusiaan semesta. Hal itu ditunjukkan melalui berbagai program kerja, oleh segenap Majelis di seluruh struktur pimpinan ‘Aisyiyah.

Salah satunya, PW ‘Aisyiyah Sulteng akan meluncurkan program Griya Lansia, sebagai salah satu bentuk perhatian kepada masyarakat, khususnya yang telah berusia lanjut.

“Dakwah kemanusiaan terus berjalan, dan taawun sosial juga sudah menjadi program rutin. Dalam waktu dekat, kami akan meluncurkan Griya Lansia,” tandasnya. IEA

Pos terkait