Parmout akan Bangun Pabrik Pakan Ayam

FOTO HLLL BUPATI MORUT N' KEMENKUMHAM

PARMOUT, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Parigi Moutong (Parmout) akan membangun pabrik pakan ayam di Kota Raya, Kecamatan Mapanga.

Hal itu disampaikan Bupati Parmout, H Samsurizal Tombolotutu di Rana Cafe Parigi, baru baru ini.

Dijelaskan Bupati, pabrik pakan ayam dibangun di Kota Raya karena wilayah tersebut wilayah strategis yang banyak didiami para petani jagung.

Pembangunan pabrik pakan ayam itu kerja sama pemkab dengan PT Jafpa Comfeet Indonesia Tbk Surabaya yang merupakan perusahaan bergerak dibidang Agri-Foot.

“Bisnis utama perusahaan tersebut pembuatan pakan ternak, pembibitan ayam, pengolahan unggas dan pembudidayaan pertanian,” katanya.

Namun, lanjut Bupati, PT Jafpa Comfeet Indonesia akan membangun pabrik pakan ayam di Parmout dengan syarat hasil jagung maksimal mencapai 1.500 ton per tahun.

Untuk mencapai hasil jagung 1500 ton per tahun, Bupati menghimbau kepada para petani agar tanam jagung paling tidak mencapai 25 hektare. PT Jafpa Comfeet Indonesia akan menyiapkan bibitnya.

“Hasil jagung kita tidak kurang 300 ton pertahun, maka harus kita tingkatkan agar bisa dibangun pabrik pakan ayam,” ucapnya.

Menurut Bupati, pembangunan pabrik pakan ternak merupakan program Pemerintah Pusat melalui Kementerian Pertanian (Kementan).

Dikatakannya, produksi jagung tidak hanya berada di Jawa, namun wilayah sulawesi juga merupakan produksi jagung terbesar. Berdasarkan hal itulah maka Pemerintah Pusat melebarkan sayap sampai keluar Jawa dan menghimbau para petani untuk sentra tanam jagung.

Bupati berharap nantinya melalui koperasi dan Badan Usaha Milik Desa (Bumdes) dapat disusun sistem resi gudang.

“Dengan sistem resi gudang, maka petani jagung bisa menjual jagung mereka pada lembaga yang lebih tepat dari pada tengkulak, serta dapat menarik kembali jagung tersebut untuk dijual pada saat harga stabil,” jelasnya. TIA/*

Pos terkait