PARMOUT, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) parigi Moutong (Parmout) mengucapkan terima kasih pada seluruh masyarakat Parmout yang sudah berpartisipasi memberikan bantuan untuk masyarakat Sulawesi Barat (Sulbar) korban gempa bumi magnitude 6.2 pada Jumat (15/1/2021), baik bantuan yang penyalurannya oleh pemkab maupun pihak lain.
Ucapan sama juga disampaikan pada seluruh OPD dan Forkopimda Kecamatan, LSM, kelompok komunitas, kerukunan, pengurus masjid, gereja dan pura, serta organisasi lainnya.
Hal itu diungkapkan oleh Bupati Parmout, H Samsurizal Tombolotutu melalui Sekretaris Kabupaten (Sekkab), Zulfinasran S.STP M.AP saat keberangkatan kedua, Tim Kemanusiaan Peduli Gempa Sulbar di halaman Kantor Bupati, Senin (18/1/2021).
Rombongan tim kemanusiaan, terdiri dari satu unit truk BPBD, satu unit pick up Dishub, satu unit mobil tangki, dua unit ambulance, tiga unit minibus, dua unit patwal dan satu unit mobil PMI.
Sekkab mengatakan bantuan yang akan disalurkan sesuai dengan informasi assesmen oleh tim pertama yang turun yaitu TRC dari BPBD dan Tagana Dinas Sosial, soal kebutuhan yang mendesak bagi masyarakat terdampak gempa.
“Dengan informasi tersebut, Pemda Parigi Moutong menginformasikan kembali kepada masyarakat dan organisasi yang akan menyalurkan bantuannya, sehingga diharapkan bantuan yang diserahkan lebih tepat sasaran,” ujar Sekkab selaku ketua rombongan itu.
Jumlah bantuan yang terkumpul saat ini, lanjutnya, mencerminkan kepedulian masyarakat Parmout sangat tinggi, berasal berbagai macam lembaga dan organisasi.
Dengan kepedulian masyarakat Parmout yang sangat tinggi itu, Bupati Parigi Moutong, H Samsurizal Tombolotutu dan Wakil Bupati, H Badrun Nggai beserta Forkopimda mngucapkan terimakasih yang sebesar-besarnya atas partisipasi dalam meringankan beban saudara kita yang ditimpah musibah. “Perbuatan baik dari semua masyarakat ini, semoga Allah SWT, Tuhan yang maha esa membalas dengan kebaikan yang lebih besar dan daerah kita terhindar dari berbagai macam bencana,” ucapnya
POSKO BUKA HINGGA 22 JANUARI
Mengingat bantuan dari OPD dan Kecamatan belum seluruhnya masuk, maka titik Posko Indor Kantor Bupati Parmoit masih menerima bantuan sampai hari Jumat 22 Januari.
Hal tersebut disampaikan Kepala Bagian Hubungan Masyarakat (Humas) Sekretariat Daerah Kabupaten Parmout, Syamsu Nadjamuddin saat mengecek daftar data bantuan OPD dan Kecamatan yang telah menyerahkan bantuannya untuk disalurkan.
“Setelah kami cek, masih ada beberapa OPD dan Kecamatan yang belum menyerahkan bantuannya, olehnya, penerimaan bantuan diperpanjang hingga 22 Januari kedepan yang dimulai pukul 08.00 hingga 24.00 Wita,” ucapnya.
Dia mengatakan bahwa berdasarkan informasi sampai Senin (18/1/2021) pukul 23.00 Wita, bantuan yang diterima, terdiri dari Beras, 12 ton 130 kilogram (Kg), mie instan, 210 dos, air mineral 420 dos, telur 1.150 butir, minyak kelapa 42 liter, gula pasir 17 kg, popok bayi 47 dos, ikan sarden 108 kaleng, selimut 62 lembar, terpal sembilan buah, tikar tidur 78 buah, pakaian 13 karung sembilan dos dan tiga kantongan, makanan ringan 13 dos, perlengkapan mandi 48 dos, serta uang tunai Rp8.500.000.
Bantuan itu, katanya, barasal dari 37 OPD dari 42 OPD di Parmout, sembilan kecamatan dari 32 Kecamatan, Gapensi, Polres, Srikandi Pemuda Pancasila, GKST Imanuel Parigi, STISIPOL Parigi, KKSL, sarta Komunitas Gowes Tinombo Club.
Ditambahkannya, bantuan yang akan disalurkan pada korban bencana gempa bumi di Sulbar harus mendapatkan pengawalan ketat oleh Petugas Polres Parmout, demi menjaga dari hal-hal yang tidak diinginkan.
“Bagi masyarakat, lembaga dan organisasi yang ingin menyalurkan bantuannya, posko indoor Kantor Bupati masih menerima bantuan untuk didistribusikan kepada korban dampak bencana Sulbar,” ucap Syamsu Nadjamuddin. TIA/*