Pedagang Sepakat Lanjutkan Renovasi Pasar Bambaru

HLL

PALU, MERCUSUAR – Pelaksanaan Rapat Dengar Pendapat (RDP) atau hearing antara pedagang Pasar Bambaru dan Dinas Pekerjaan Umum (PU) Palu dan pihak kontraktor berakhir damai. Himpunan Pedagang Pasar Bambaru sepakat untuk melanjutkan renovasi Pasar Bambaru.

Hearing digelar pada Jumat (16/10/2020), terkait keluhan pedagang Pasar Bambaru yang ekonominya terganggu, karena pelaksanaan renovasi yang dinilai menutup akses lokasi ruko dan tempat jualan para pedagang.

Ketua Himpunan Pedagang Pasar Bambaru, Sunardi menjelaskan, ada beberapa kesepakatan yang dihasilkan pada Maret 2020 lalu antara Pemerintah Kota (Pemkot) Palu, kontraktor dan pedagang, yang tidak dijalankan.

“Kesepakatan pada saat rapat Maret lalu tidak dijalankan, bahkan ada bangunan yang menjadi temuan saat pemeriksaan,” jelasnya.

Menanggapi hal tersebut, Kepala Dinas PU Kota Palu, Iskandar menjelaskan, sebenarnya dalam pengerjaan renovasi Pasar Bambaru tersebut, pedagang harus dipindahkan terlebih dahulu, namun atas permintaan para pedagang untuk tetap berjualan di lokasi tersebut, maka pihaknya tetap mengizinkan pedagang untuk tetap berjualan di Pasar Bambaru.

“Mereka meminta tetap berdagang di Pasar Bambaru dan menjamin tidak akan menganggu aktivitas pengerjaan renovasi,” jelasnya.

Iskandar juga meminta para pedagang untuk bersabar, hingga pengerjaan renovasi pasar tersebut selesai pada Desember 2020 mendatang.

“Pasar ini konsepnya seperti mall, pasar ini nanti akan jadi daya tarik, sehingga pengunjungnya semakin banyak, makanya kita minta untuk para pedagang untuk bersabar sedikit hingga Desember,” jelasnya.

Mendengarkan tanggapan dan penjelasan Kadis PU Kota Palu tersebut, para pedagang akhirnya sepakat untuk bersama-sama mendukung pengerjaan renovasi Pasar Bambaru, agar bisa selesai sesuai dengan jadwal yang ditentukan. RES

Pos terkait