SIGI, MERCUSUAR – Pembangunan Kantor Kepolisian Sektor (Polsek) merupakan bagian dari penguatan pengawasan serta pengendalian gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Hal itu dikatakan Bupati Sigi, Moh Irwan Lapatta saat rapat penyiapan lokasi pembangunan kantor Polsek di setiap kecamatan yang belum memiliki Polsek, bersama para camat, serta dihadiri Kapolres Sigi, AKBP Yoga Priyahutama; Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa (PMD), Anwar dan Kabag Pemerintahan Sekretariat Daerah Kabupaten (Setdakab) Sigi, Febrianto Borman, di Kantor Bupati Sigi Sementara, Selasa (6/4/2021).
Demikian rilis yang diterima wartawan Mercusuar, Selasa (6/4/2021) malam.
Dalam rapat tersebut juga dibahas terkait isu-isu yang marak terjadi belakangan ini, seperti paham radikalisme, terorisme serta narkoba.
“Saya berharap camat menjadi ujung tombak di wilayahnya dalam menjalankan tugas pemerintahan dengan terus bersinergi bersama TNI/POLRI,” ujar Bupati.
Lanjutnya, terkait penyiapan lokasi pembangunan kantor Polsek akan segera ditindaklanjuti, tetapi segala sesuatunya harus disiapkan mulai dari status lahan yang akan dihibahkan dan administrasi hibah lahan.
Sementara itu, Kapolres Sigi, AKBP Yoga Priyahutama mengatakan bahwa pembangunan kantor Polsek untuk memberikan respon yang lebih cepat saat terjadi gangguan kamtibmas. AJI/*