Pemkab Bantu Bilik Sterilisasi

FOTO TINJAU BANDARA BANGGAI

BANGGAI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai menyerahkan bantuan bodi sanitizer atau bilik sterilisasi kepada otoritas kebandaraan Bandara Syukuran Amiruddin Amir.

Bilik sterilisasi yang dioperasikan perdana di bandara kedatangan penumpang itu, diperuntukan bagi seluruh penumpang yang baru tiba di Bandara Syukuran Amiruddin Amir. 

Bupati Banggai, Dr Ir H Herwin Yatim MM menjelaskan bahwa alat tersebut adalah hasil kreasi dan inisiatif Dinas Pemukiman dan Perumahan Kabupaten Banggai.

“Betul-betul peduli terhadap kesehatan dan keselamatan warga masyarakat Luwuk,” kata Bupati kepada wartawan.

Menurutnya, dengan tersedianya bilik  sterilisasi dan penyemprotan seluruh badan bagi penumpang yang baru tiba, diharapkan daerah tersebut steril dan aman dari COVID-19.

Dia juga berharap masyarakat Banggai tidak perlu panik dan resah.

“Insya Allah dengan adanya  bilik sterilisasi ini, semua sudah bisa terkendali paling tidak sudah aman dan terhindar dari virus yang sangat berbahaya ini,” tutur Bupati. MAM

 

Pos terkait