SIGI, MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi diminta untuk memanfaatkan potensi daerah yang ada, untuk menggenjot Pendapatan Asli Daerah (PAD) Kabupaten Sigi. Demikian dikatakan Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Sigi, Abdul Rifai Arif, kepada wartawan Mercusuar, Senin (18/7/2022).
Kata dia, sebenarnya Sigi punya potensi daerah, salah satunya adalah tambang galian C atau lebih popular dikenal dengan nama timbunan Palupi.
“Di mana untuk timbunan Palupi, kontribusinya untuk Kabupaten Sigi hampir tidak ada, baik pengambilan material maupun pengangkutan material,” jelasnya.
Lanjutnya, belum lama ini Komisi III dan pimpinan DPRD Sigi meninjau Sungai Sombe Lewara, yang ada di Desa Balane, Kecamatan Kinovaro.
Selain Sungai Lewara di Desa Balane, potensi lain yakni Sungai Pondo yang ada di Desa Beka, Kecamatan Marawola. Hal ini mengingat Sungai Pondo saat banjir, banyak material yang terbawa air. Jika material tersebut dimanfaatkan, dapat bernilai ekonomi tinggi.
“Untuk tambang material timbunan Palupi asal Kabupaten Sigi, kabarnya sudah sampai di pulau Kalimantan,” tutupnya. AJI