Pemkab Sigi Programkan Smart City

FOTO JARINGAN INTERNET SIGI

SIGI,MERCUSUAR – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi memprogramkan smart city dalam rangka memenuhi kebutuhan jaringan internet di daerah tersebut.

Untuk mewujudkan itu, pemkab melaksanakan rapat dengan calon penyedia jasa, yakni PT Ambara Duta Shanti tentang penyediaan jaringan internet (smart connect) di Kantor Bupati Sigi Sementara di Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo, Kamis (3/9/2020).

Pada rapat tersebut, Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Sigi, Muh Basir Lainga berharap agar layanan penyediaan jasa Internet PT Ambara Duta Shanti bisa menjadi solusi penyediaan internet di Sigi khususnya di daerah terpencil.

“Mengingat dibeberapa wilayah di Kabupaten Sigi masih ada beberapa titik wilayah yang kesulitan dalam melakukan akses internet,” ujar jelas Sekkab saat memimpin rapat didampingi Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Iskandar Nongtji dan Kepala Dinas Kominfo Sigi, Dr Anas Yalitoba.

Sekkab juga meminta gambaran kota yang sudah melakukan kerjasama dengan PT Ambara Duta Shanti, serta model kerjasamanya. Sebab Program Smart City bertujuan memberikan fasilitas internet terjangkau yang priotitas utamanya di desa-desa.

“Terima kasih karena telah diberi pemaparan smart connect dari PT Ambara penyedia layanan internet,” tutup Sekkab usai pemaparan oleh PT Ambara Duta. AJI

Pos terkait