SIGI, MERCUSUAR – Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Sigi yang terkait melakukan penguatan kelembagaan bersama perangkat daerah, serta para camat dan kepala desa untuk mengkoordinir para kelompok tani, yang akan bergabung dalam program ini dan mendaftarkan ke Balai Pengkajian Teknologi Pertanian (BPTP).
Demikian dikatakan Bupati Sigi, Moh. Irwan Lapatta, saat menghadiri rapat koordinasi (rakor) percepatan pengembangan kacang tanah di Kabupaten Sigi Tahun 2021, di aula Kantor Bupati Sigi sementara, Kamis (28/10/2021).
Dijelaskan, kegiatan ini merupakan menindaklanjuti hasil panen perdana kacang di Desa Marawola, Kecamatan Sigi Kota, yang diprakarsai oleh PT. Guna Nusa Era Mandiri dan Bank Sulteng, beberapa waktu lalu.
“Pemkab Sigi melakukan rakor, berdasarkan Surat Keputusan Bupati Sigi Nomor 521-314 Tahun 2021 tanggal 01 Oktober 2021, tentang Tim koordinasi percepatan pengembangan kacang tanah di Kabupaten Sigi Tahun 2021,” jelasnya.
Lanjutnya, dalam hal ini pemerintah sangat antusias bekerjasama dalam pengembangan kacang tanah di Kabupaten Sigi.
Kegiatan tersebut dipimpin langsung oleh Bupati Sigi, Moh. Irwan Lapatta, didampingi Kepala BPTP Provinsi Sulawesi Tengah, Dr. Abdul Wahab, Asisten II Bidang Ekonomi dan Pembangunan, Kadis Tanaman Pangan, Holtikultura dan Perkebunan, serta Kadis Ketahanan Pangan dan Perikanan.
Begitu pula dengan pemilik lahan yang akan ditanami kacang agar diatur sesuai dengan prosedur.
Selanjutnya sumber daya para petani agar ditingkatkan dengan penyuluhan-penyuluhan, sehingga hasil panen lebih baik dan meningkat, dalam hal ini menjadi tanggung jawab dinas terkait dan dalam pengawasan tetap BPTP Sulawesi Tengah.
Hadir dalam kesempatan tersebut Kepala BP3D, Kadis PMPTSP, perwakilan Dinas PMD, Dinas Perindag, Camat Dolo, Sigi Kota dan Sigi Biromaru. AJI