PALU, MERCUSUAR – Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura menerima kunjungan Senior Project Officer Asian Development Bank (ADB), Suharyani bersama jajarannya dan Kepala Balai Kementerian PUPR, di ruang kerja Gubernur, Jumat (27/1/2023).
Senior Project Officer ADB Suharyani menjelaskan kunjungannya ke Palu untuk memastikan seluruh proyek rehabilitasi bencana yang bersumber dari ADB sudah berjalan baik, dan menyampaikan hasilnya kepada Gubernur Sulteng.
Ia menyampaikan bahwa kegiatan proyek yang didanai ADB terkait dengan rehabilitasi pascabencana sudah berjalan baik, dan diharapkan pada akhir tahun 2023 bisa terselesaikan.
“Masih ada perpanjangan waktu sampai tahun 2024, tetapi diusahakan selesai akhir tahun 2023,” kata dia.
Pada kesempatan itu, Gubernur Sulteng, Rusdy Mastura menyampaikan terima kasih, atas nama masyarakat Sulteng, kepada ADB yang memberikan bantuan rehabilitasi pascabencana.
“Semoga akhir tahun 2023 ini semua masyarakat terdampak langsung bencana bisa mendapatkan hak-haknya, karena mereka sudah lima tahun menunggu,” kata Gubernur.
Ia juga mengaku, usai dilantik sebagai Gubernur, langsung mengambil kebijakan memberikan dukungan anggaran pembebasan tanah lokasi pembangunan hunian tetap (huntap), termasuk lokasi pembangunan kembali Jembatan Palu IV.
“Harapan saya agar masyarakat terdampak bencana bisa cepat mendapat hak-haknya. Saya berterima kasih kepada Menteri PUPR, Bank Dunia, ADB, dan semua pihak yang telah mendorong percepatan penyelesaian rehabilitasi dampak bencana tahun 2018 yang lalu,” tuturnya. */IEA