Satu Tahun Bencana, Sigi Gelar Zikir

Muh Basir Lainga

SIGI, MERCUSUAR – Untuk mengenang terjadinya bencana gempa, likuefaksi dan tsunami pada 28 September 2018 lalu, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi akan menggelar Zikir, Sigi beribadah dan ziarah kubur.

Hal tersebut dikatakan Sekretaris Kabupaten (Sekkab) Sigi, Muh Basir Lainga kepada wartawan media ini, Jumat (20/9/2019).

Menurut Sekkab, pelaksanaan kegiatannya pada hari Sabtu (28/9/2019) mendatang.

Untuk ziarah kubur dilaksanakan Sabtu pagi dan Sigi beribadah digelar Sabtu sore di Desa Jono Oge, Kecamatan Sigi Biromaru. Sementara Zikir atau doa bersama di laksanakan di Lapangan Sepakbola Desa Kotapulu, Kecamatan Dolo.

“Kami akan sebarkan surat edaran kepada Pemerintahan Desa, Kecamatan dan Kantor Organisasi Perangkat Daerah (OPD) untuk memasang bendera setengah tiang,” jelas Sekkab.

Dikatakannya, dengan berzikir dan beribadah, kejadian seperti tahun lalu tidak terulang kembali.

Dia berharap dengan berzikir dapat memunculkan kesadaran bersama, mengingat saat bencana menyadarkan semua betapa pentingnya persaudaraan. Sebab saat terjadinya bencana yang menolong kita adalah persaudaraan.

Satu tahun terjadinya bencana, sambung Sekkab, dapat dijadikan sebagai bentuk merefleksikan diri menumbuhkan kesadaran bagaimana kebersamaan, karena kejadian bencana itu sangat luar biasa.

“Pada saat itu yang  dibutuhkan adalah rasa empati,” kata Sekkab. AJI  

Pos terkait