BANGGAI, MERCUSUAR – Angkutan Sungai, Danau dan Penyebrangan (ASDP) Kabupaten Banggai terus meningkatkan pelayanan bagi penumpang kapal Fery, yakni dengan akan menerbitkan kartu member pelanggan.
Dengan kartu member itu, penumpang yang membeli tiket tidak perlu menunjukan KTP, karena semua data (identitas) telah ada di kartu member tersebut dan sudah terekam sesuai yang tercantum di KTP.
Manager Usaha ASDP Kabupaten Banggai, Nana Sutisna mengatakan bahwa kartu member itu akan segera dibagikan pada penumpang, setelah semuanya rampung, “Inovasi ini merupakan giat kerja semua karyawan ASDP dalam mempermudah dan memperlancar penumpang kapal yang nantinya akan membeli tiket,” ujar Nana saat dijumpai di ruang kerjanya, Jumat (27/3/2020).
Dikatakannya, inovasi tersebut telah disampaikan pada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banggai dalam hal ini Bupati, Herwin Yatim.
“Pak Bupati sangat merespon adanya kartu member ini,” tuturnya.
Selain itu, kata Nana, kartu member ASDP tersebut juga mencantumkan dan promosikan pariwisata di Kota Banggai, diantaranya keindahan Teluk Lalong, Pesona Pulau Dua dan program yang saat ini menjadi andalan kabupaten Banggai yakni Patung Pinasa (Pi ana Sampah Ala).
“Semua ini atas dukungan General Manager kami, tanpa beliau juga kami tidak akan bisa melaksanakan tugas dengan baik,” katanya. MAM