Sigi Bisa Jadi Sentra Sapi Potong di Sulteng

HLL-cab1e693

SIGI, MERCUSUAR – Kabupaten Sigi Bisa menjadi sentra sapi potong di Sulawesi Tengah (Sulteng). Demikian dikatakan anggota legislatif Kabupaten Sigi, Abdul Rifai Arif, belum lama ini. 

Kata dia, Kabupaten Sigi bisa menjadi sentra sapi potong terbesar di Sulteng, dengan pengelolaan dan intervensi dari Pemerintah Kabupaten, (Pemkab) Sigi, dengan melihat daya dukung alam dan lingkungan maupun budaya masyarakat Kabupaten Sigi. Dirinya sangat memberikan respon positif terkait dukungan Pemkab Sigi kepada sektor peternakan, di mana hal tersebut sudah dituangkan dalam 10 program unggulan Bupati Sigi, dan termuat dalam dokumen Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Sigi tahun 2021-2026.

 “Tentunya yang paling dibutuhkan adalah dukungan dan intervensi pemerintah, paling tidak ada tiga hal yang perlu dilakukan, antara lain terkait dengan perbaikan mutu genetis sapi-sapi yang ada di Kabupaten Sigi, kemudian terkait dengan tata niaga ternak sapi, serta yang tidak kalah penting adalah peningkatan kapasitas sumberdaya peternak,” jelasnya.

Lanjutnya, tentunya sangat menggembirakan, mulai tahun 2022 UPT Karava Tandau mulai ditata kembali yang akan dijadikan sebagai sentra pembibitan sapi potong. 

Keberadaan Karava Tandau ini disamping sebagai pusat pembibitan, tentu bisa didesain sebagai pusat pelatihan untuk peternak yang ada di Kabupaten Sigi, sehingga menurutnya, paling tidak akan terjadi perbaikan mutu genetis sapi potong dan akan ada peningkatan kapasitas sumber daya manusia, sehingga peternak di Kabupaten Sigi dapat menerapkan teknologi terbarukan, dalam pengelolaan peternakan. Tinggal yang perlu dilakukan adalah intervensi terhadap tata niaga ternak. 

Satu-satunya legislator Kabupaten Sigi yang berlatar belakang pendidikan Sarjana Peternakan ini menambahkan, bila tiga hal tersebut bisa dilaksanakan, dirinya yakin dan percaya sektor peternakan akan menjadi produk unggulan yang bisa mensejahterakan masyarakat dan bisa menjadi salah satu sumber Pendapatan Asli Daerah (PAD) yang besar bagi Kabupaten Sigi di masa yang akan datang. AJI/BAH

 

Pos terkait