Stok Pangan di Bulog Aman

Basirun 1

PALU, MERCUSUAR – Stok sejumlah bahan pangan kebutuhan masyarakat yang tersedia di Perum Bulog disebut aman jelang bulan suci Ramadan 1442 H/2021 M.

Hal itu dikatakan Pemimpin Wilayah (Pimwil) Perum Bulog Sulteng, Basirun saat dihubungi media ini, Senin (5/4/2021).

Ia mengungkapkan bahwa stok beras Bulog Sulteng saat ini sejumlah 17.260 ton dan masih terus bertambah seiring panen yang masih berlangsung saat ini.

“Untuk kebutuhan operasional stok tersebut cukup besar dan mampu memenuhi kebutuhan hingga delapan bulan ke depan. Karena per bulannya pengeluaran stok tidak banyak, sekitar 1.000 sampai dengan 2.000 ton,” ujarnya.

Selain itu, kata Basirun, untuk stok daging sapi beku saat ini tersedia sebanyak 5.000 kilogram dan akan bertambah daging kerbau beku sebanyak 7.500 kilogram yang saat ini sedang dalam perjalanan menuju lokasi penyimpanan Bulog Sulteng.

Sementara itu, beberapa stok bahan pangan lainnya, di antaranya gula pasir saat ini sebanyak 143.000 kilogram, terigu 16.800 kilogram dan minyak goreng sebanyak 9.000 liter.

“Untuk minyak goreng masih dalam proses pengadaan sebanyak 18.000 liter. Stok tersebut selain untuk penjualan rutin, juga akan digunakan untuk kegiatan pasar murah yang bekerja sama dengan pemerintah daerah dan pihak lainnya, juga untuk memenuhi paket-paket sembako,” jelas Basirun.

Dia berharap memasuki bulan Ramadan dan Hari Raya Idul Fitri nanti, kondisi harga dapat stabil dan stok bahan pangan kebutuhan masyarakat dapat terus terjaga.

“Tentunya dengan koordinasi dan kerja sama dari semua pihak terkait,” pungkasnya. IEA

Pos terkait