Syam Zaini Pimpin Apel Perdana Disdik Sulteng

PALU – Sekretaris Disdik Sulteng, Syam Zaini memimpin apel perdana di lingkungan Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah, Senin (19/1/2026). Apel tersebut diikuti oleh para kepala bidang, kepala subbagian, pejabat fungsional, serta seluruh staf lingkup Disdik Sulteng.

Apel perdana itu menyampaikan bahwa dirinya mendapat amanah langsung dari Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Sulawesi Tengah untuk memimpin apel tersebut.

“Saya diamanatkan oleh bapak kepala dinas untuk memimpin apel ini bersama rekan-rekan para kabid, kasubag, pejabat fungsional, dan seluruh staf,” ujar Syam Zaini.

Pihaknya menegaskan bahwa salah satu arahan utama Gubernur Sulawesi Tengah yang harus segera ditindaklanjuti adalah pembenahan serta peningkatan akurasi data pendidikan. Menurutnya, Dinas Pendidikan membawahi banyak satuan pendidikan, mulai dari SMA, SMK hingga SLB di seluruh wilayah Sulawesi Tengah, sehingga kevalitan data menjadi hal yang mutlak.

“Sesuai arahan Bapak Gubernur yang ditindaklanjuti oleh Kepala Dinas, hal pertama yang ditekankan adalah data yang akurat. Karena Dinas Pendidikan mengelola banyak satuan pendidikan, maka datanya harus benar-benar sesuai dengan kondisi di lapangan,” jelasnya.

Selain itu, Syam Zaini juga menekankan pentingnya peningkatan kinerja aparatur yang sejalan dengan percepatan digitalisasi. Ia menilai, perkembangan era informasi menuntut pelayanan yang cepat, tepat, dan akurat.

“Kita harus beradaptasi dengan era digital. Informasi sekarang harus cepat, tepat, dan akurat. Digitalisasi menjadi kebutuhan mutlak,” tambahnya.

Pihaknya juga mengingatkan bahwa citra dan wajah Dinas Pendidikan tercermin dari kondisi satuan pendidikan yang berada di bawah naungannya. Oleh karena itu, kualitas sekolah dan layanan pendidikan menjadi tolok ukur utama kinerja dinas.

“Wajah Dinas Pendidikan itu ada di satuan pendidikan. Bagaimana sekolah-sekolah kita, bagaimana produk pendidikan kita, itulah cerminan dinas. Karena itu saya mengajak seluruh jajaran memberikan pelayanan terbaik,” tegasnya.

Dalam kesempatan tersebut, Syam Zaini turut menyinggung salah satu visi dan misi Gubernur Sulawesi Tengah yang menjadi perhatian publik, yakni “Berani Cerdas”. Ia mengingatkan seluruh pejabat struktural dan fungsional agar memahami arah kebijakan tersebut.

“Saya sampaikan kepada seluruh pejabat struktural dan fungsional agar jangan merasa tidak tahu. Paling tidak, ketika masyarakat bertanya dan kita belum bisa menjawab secara teknis, kita bisa mengarahkan ke mana mereka harus mendapatkan pelayanan,” ujarnya.

Usai pelaksanaan apel, kegiatan dilanjutkan dengan pertemuan perdana bersama para kepala bidang, pejabat struktural, dan pejabat fungsional guna menyamakan persepsi serta langkah kerja ke depan dalam mendukung peningkatan mutu pendidikan di Sulawesi Tengah. UTM

Pos terkait