Taslim Siap Jadi Calon Bupati Touna

TOJO UNAUNA, MERCUSUAR – Taslim Lasupu menyatakan siap mencalonkan diri menjadi calon Bupati Tojo Unauna (Touna) pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 mendatang.

Ia mengatakan, niatnya tersebut bertujuan untuk menyejahterakan masyarakat Touna, mulai dari masyarakat kecil sampai dengan masyarakat menengah, serta untuk membangun Sumber Daya Manusia (SDM) agar warga bisa mendapat kehidupan yang lebih layak ke depan.

“Kalau kita ingin menyejahterakan masyarakat, salah satu konsep saya bagaimana memanfaatkan ekonomi kerakyatan antara petani dan nelayan, itu yang diutamakan,” kata Taslim Lasupu, saat ditemui media ini, Rabu (7/6/2023).

Kebutuhan paling umum jika ditanyakan kepada masyarakat, kata dia, salah satunya adalah terkait ketidakadaan modal untuk membuka usaha. Selain itu, pemberian modal dan pendampingan kepada petani, juga akan mendorong petani untuk melakukan usaha tani dengan baik dan sungguh-sungguh. Ia juga menjanjikan persiapan infrastruktur dari hulu hingga hilir.

“Pada saat hasil tani mereka melimpah, harga hasil jual mereka turun. Oleh sebab itu, pemerintah tidak cukup hanya memberikan modal saja, akan tetapi pemerintah harus bisa menstabilkan harga di pasar supaya para petani itu tidak merugi,” ujar Taslim.

“Setelah kita persiapkan modal dan pendampingan, bagaimana mengatur tata niaganya dan bagaimana menghasilkan nilai tambah dari hasil tani itu kepada masyarakat, itu konsep yang utama,” tambahnya.

Terkait pariwisata, Taslim menuturkan dibutuhkan konsep khusus, karena menurutnya sektor pariwisata tidak bisa dikelola orang per orang. Apalagi, Kepulauan Togean telah ditetapkan sebagai kawasan pariwisata strategis nasional dari Sulteng.

“Tinggal kita yang menata bagaimana caranya agar para wisatawan baik lokal maupun mancanegara bisa senang dan nyaman berwisata ke Kepulauan Togean, dan bisa mendatangkan maanfaat bagi pemerintah itu sendiri. Itu yang perlu kita konsep,” ucapnya. 

Di antara konsep yang ia tawarkan, adalah pembangunan hotel di Ampana Kota dan Desa Wakai, sebagai pintu masuk agar para wisatawan dapat menikmati keindahan Ampana terlebih dahulu, sebelum menuju ke Kepulauan Togean.

20 MILIAR PER KECAMATAN

Selain itu, Taslim mengemukakan jika nantinya diamanahkan sebagai Bupati Touna, ia siap membangun pemerintahan dengan masyarakat yang turut berbaur di dalamnya, serta memberi penguatan kepada masyarakat sesuai dengan paradigma pemberdayaan.

Ia juga mengaku akan mengucurkan anggaran kepada seluruh kecamatan di Touna, sebanyak Rp20 miliar per kecamatan per tahun.

“Sehingga seluruh program kecamatan mereka yang langsung kerjakan, misalnya proyek pembuatan gorong-gorong, saluran dan lain lain itu ditender di kecamatan, tidak perlu lagi datang ke Kabupaten,” pungkasnya. PAR/IEA

Pos terkait