Wali Kota Ajak Muhammadiyah Bersinergi

PALU, MERCUSUAR – Wali Kota Palu, H. Hadianto Rasyid mengajak Muhammadiyah untuk bersama-sama bersinergi dalam membangun Kota Palu.

Hal itu disampaikan Wali Kota, saat melepas rombongan pawai dan jalan sehat memeriahkan Musyawarah Daerah (Musyda) IX Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Kota Palu, di Lapangan Vatulemo, Kamis (11/5/2023).

Wali Kota berharap, Musyda IX Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah dapat melahirkan berbagai rekomendasi positif untuk pembangunan daerah.

“Nanti rekomendasinya langsung disampaikan ke saya,” kata Hadianto.

Ia juga mengaku terkesan dengan semangat yang ditunjukkan warga Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah dalam menyemarakkan pelaksanaan Musyda melalui kegiatan jalan sehat dan pawai, yang diikuti para warga, pimpinan dan simpatisan, serta peserta didik sekolah dan madrasah Muhammadiyah mulai dari jenjang TK hingga SMA/MA/SMK.

Sementara itu, Ketua Pimpinan Daerah (PD) Muhammadiyah Kota Palu, Abd. Hafid Dg. Masila mengungkapkan, Musyda IX Muhammadiyah dan ‘Aisyiyah Kota Palu dilaksanakan pada 13—14 Mei 2023. Rangkaiannya dimulai dengan pelaksanaan Musyawarah Pimpinan Daerah (Musypimda).

Para peserta Musyda yang terdiri dari perwakilan Pimpinan Daerah, Pimpinan Cabang, Pimpinan Ranting serta Organisasi Otonom (Ortom) Muhammadiyah, akan mengevaluasi program PD Muhammadiyah Kota Palu periode sebelumnya.

Selain itu, para peserta juga akan memilih para Anggota PD Muhammadiyah untuk melanjutkan roda organisasi periode 2022-2027. IEA

Pos terkait