PALU, MERCUSUAR – Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas IIA Palu melakukan pemeriksaan kesehatan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) di Klinik Lapas Kelas IIA Palu, Kamis (30/6/2022). Pemeriksaan kesehatan dilakukan oleh dokter umum dan perawat dari Puskesmas Bulili, serta didampingi oleh Dokter Klinik Lapas Kelas IIA Palu.
Sebelumnya, Lapas Kelas IIA Palu telah bekerjasama dengan Puskesmas Bulili, guna memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal untuk WBP di Lapas Kelas IIA Palu. Pemeriksaan ini rutin dilaksanakan seminggu sekali setiap Kamis.
Dalam pemeriksaan tersebut, WBP dapat memeriksakan kesehatannya secara gratis dan mendapatkan informasi mengenai kondisi kesehatan mereka, serta disarankan untuk dapat menjaga pola hidup yang sehat. Proses pemeriksaan dilakukan oleh dr. Geral selaku dokter umum dari Puskesmas Bulili. Adapun WBP yang melakukan pemeriksaan dan berobat, sebanyak 15 orang.
Kepala Lapas Kelas IIA Palu, Gamal Bardi menyampaikan, pemeriksaan kesehatan bagi WBP merupakan sebuah kewajiban dalam pelayanan maksimal, yang diberikan oleh Lapas Kelas IIA Palu.
“Saya berterima kasih kepada pihak Puskesmas Bulili, yang telah mau bekerja sama dalam membantu pemeriksaan kesehatan WBP kita. Saya berharap, dengan penambahan bantuan pemeriksaan kesehatan dari puskesmas setempat, dapat memberikan pelayanan kesehatan yang maksimal dan dapat mendiagnosa dini terhadap penyakit, mengurangi resiko penyakit dan mencegah perkembangan penyakit berbahaya bagi WBP di Lapas,” ujarnya. */JEF