SIGI, MERCUSUAR – Wahana Visi Indonesia (WVI) menyerahkan bantuan alat pelindung diri (APD) berupa masker kepada Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sigi, melalui Dinas Kesehatan (Dinkes), terkait penanganan coronavirus disease (COVID-19).
Bantuan diserahkan oleh Perwakilan WVI, Mangara Sitohang pada Pelaksana tugas (Plt) Kepala Dinkes Sigi, Roland Franklin di Kantor Dinas Kesehatan Kabupaten Sigi, di Desa Bora, Kecamatan Sigi Biromaru, akhir pekan lalu.
Menurut Mangara Sihotang bahwa dalam upaya memutus mata rantai penyebaran COVID-19 tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah, tapi kini menjadi upaya kemanusiaan yang harus melibatkan seluruh komponen.
Partisipasi positif dari setiap individu hingga kelompok menjadi kunci utama penanganan wabah ini, dimulai dari menumbuhkan kesadaran diri untuk menjaga kesehatan dan kebersihan sampai partisipasi melalui sumbangan materi maupun tenaga.
“Di Sigi, upaya itu terus dilakukan oleh pemerintah daerah bersama seluruh komponen masyarakat sesuai kewenangan dan kemampuan masing-masing,” jelasnya.
Plt Kepala Dinkes Sigi, Roland Franklin menyampaikan terima kasih dan apresiasi atas bantuan yang diberikan WVI.
Setiap bantuan yang diberikan merupakan wujud upaya kemanusiaan tanpa melihat status sosial, agama, ras maupun golongan.
“Bantuan tersebut dibagikan kepada dua puskesmas, yakni Puskesmas Biromaru dan Puskesmas Marawola,” tutup Kadis. AJI