PALU, MERCUSUAR – Seleksi penerimaan pembentukan tamtama Polri masih berlangsung. Kali ini Panitia Daerah (Panda) Polda Sulteng memulai pelaksaan seleksi Rekrutmen Proaktif (Rekpro) Polri tahun anggaran 2023. Seleksi diikuti sebanyak 65 pemuda dan Pemudi di Sulteng.
Kegiatan diawali dengan penandatanganan pakta integritas dan pengambilan sumpah panitia, peserta dan orang tua di Aula lantai I Polda Sulteng, Senin (17/10/2022) sore. Kegiatan dipimpin langsung Wakapolda Sulteng Brigjen Polisi Hery Santoso.
Wakapolda Sulteng berpesan kepada seluruh peserta agar mengikuti tahapan seleksi dengan menjaga kesehatan, rajin belajar, siapkan mental, fisik dan jangan melakukan perbuatan yang melanggar hukum. Serta berdoa kepada Tuhan yang maha kuasa,
“Kepada orang tua atau wali peserta seleksi Rekpro Polri agar tidak percaya kepada siapapun yang menjanjikan dapat meluluskan, yakinlah dengan kemampuan anak-anaknya,”ungkap Wakapolda.
Sementara itu Kabidhumas Polda Sulteng Kombes Polisi Didik Supranoto mengatakan, ada tiga kategori Rekpro Polri 2023 yaitu Affirmative Action ada 9 peserta, terdiri dari 7 pria dan 2 wanita, Kategori Talent Scouting 53 peserta terdiri 37 pria dan 16 wanita, serta kategori Penghargaan ada 3 peserta yaitu 2 pria dan 1 wanita,”pungkasnya. IKI