Babinsa dan  Masyarakat Gotong Royong Perbaiki Jalan

gotong royong perbaiki jalan
Babinsa Koramil 1306-16/ Kopda Basri bersama masyarakat binaannya saat mengecor Jalan Tekukur dan Lorong Juventus, Kelurahan Lasoani, Kecamatan Mantikulore, Minggu (13/12/2020). FOTO: KORAMIL 1306-16

PALU, MERCUSUAR – Babinsa Koramil 1306-16/ Kopda Basri bersama masyarakat binaannya mengecor Jalan Tekukur dan Lorong Juventus, Kelurahan Lasoani, Kecamatan Mantikulore, Minggu (13/12/2020).  Babinsa juga mengimbau  kepada masyarakat agar lebih aktif menjaga kebersihan lingkungan.

“Dengan adanya perbaikan jalan atau lorong ini, masyarakat tetap menjaga kebersihan. Contoh kecilnya, tidak membuang sampah sembarangan,”kata Basri.

Menurutnya, jika hal itu dilakukan, akan tercipta kawasan yang sehat bagi masyarakat sekitar khususnya di Kelurahan Lasoani.

Sementara itu, Danramil 1306-16/Palu Timur Kapten Inf Moh Rizal mengungkapkan, kerja bakti tersebut dapat menciptakan rasa kebersamaan antarwarga dan menumbuhkan kembali budaya gotong royong. Babinsa diharapkan, menjadi bagian dari aktifitas masyarakat binannya.

Basri juga mengingatkan agar selalu mematuhi protokol kesehatan dengan cara, memakai masker, Mencuci Tangan dan  menjaga jarak serta  Menghindari kerumunan untuk melindungi diri dari bahaya Covid-19. IKI

Pos terkait