PALU, MERCUSUAR – Direktorat Samapta Polda Sulteng melakukan patroli Protokol Kesehatan (Prokes) Covid-19 kepada masyarakat, Kamis (18/11/2021). Patroli juga dimaksudkan untuk menciptakan keamanan, ketertiban dan masyarakat (Kamtibmas) di masa pandemi.
Pelaksanaan patroli yang dipimpin Ipda Ni Nyoman Sukreini itu, memberikan imbauan Prokes covid-19 serta sosialisasi vaksinasi. Patroli juga menyasar tempat yang sering dikunjungi masyarakat seperti pasar, kafe dan tempat keramaian lainnya.
Kabid Humas Polda Sulteng menambahkan, tujuan pelaksanaan patroli itu yakni menciptakan rasa aman dan menekan angka kriminalitas serta memantau situasi kamtibmas, khususnya di Kota Palu.
“Selain memberikan imbauan kamtibmas, personel dari Direktorat Samapta Polda Sulteng juga memberikan imbauan tentang protokol kesehatan covid-19 yakni 5 M, menjaga jarak, memakai masker, mencuci tangan, menjauhi kerumunan dan mengurangi mobilitas,” terangnya.
Kabid Humas juga mengimbau, agar tetap menjaga protokol kesehatan untuk menekan penyebaran covid-19.
“Yang belum menerima vaksinasi agar tidak ragu mendatangi gerai-gerai atau puskesmas yang memberikan pelayanan vaksinasi covid-19,” pungkasnya. IKI