PALU, MERCUSUAR – Polresta Palu gelar Forum Group Discussion (FGD) penyesuaian harga BBM dan bantuan langsung tunai BBM kepada masyarakat yang tepat sasaran, Kamis (8/9/2022). Kegiatan berlangsung di Aula Torabelo Polresta Palu.
Kombes Pol Barliansyah mengatakan, FGD ini bertujuan untuk menampung aspirasi masyarakat Kota Palu tentang penyesuaian harga BBM.
“Kita semua disini merasakan dampak atas kenaikan BBM subsidi ini, akan tetapi Pemerintah juga telah menyiapkan bantuan sosial untuk menyikapi hal ini,” ucap Barliansyah
Kapolresta juga menyampaikan kalau Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kota Palu juga akan bergerak untuk menyosialisasikan kepada masyarakat mengenai penyesuaian harga BBM subsidi ini akan diganti dengan bantuan sosial.
Sementara itu, Kepala Dinas Sosial Kota Palu, Romi mengatakan harga BBM pada saat ini telah disesuaikan, hal ini guna mengurangi pembengkakan APBN.
“BBM merupakan sebuah komponen pokok yang sangat penting dalam kehidupan masyarakat. Tentu penyesuaian harga BBM saat ini pasti berdampak pada kenaikan harga barang dan jasa juga,”ungkapnya.IKI