Jaga Kebugaran Tubuh Lewat Senam Aerobik 

PALU, MERCUSUAR –  Prajurit dan PNS Korem 132/Tdl serta Satuan Dinas Jawatan Jajaran Korem 132/Tdl melaksanakan Aerobik di Lapangan Faqih Rasyid, Kota Palu, Sulteng, Kamis (5/1/2023).

Kepala Penerangan Korem 132/Tdl, Mayor Inf Iko Power S mengatakan bahwa kegiatan aerobik merupakan program wajib dilaksanakan oleh setiap prajurit TNI dan PNS Korem 132/Tdl.

“Hal ini bertujuan untuk memelihara dan meningkatkan ketahanan fisik, agar tetap terpeliharanya kesehatan setiap personel untuk mendukung pelaksanaan tugas,”ungkapnya.

Usia aerobik, Kajasrem 132/TDL mengambil alih kegiatan senam peregangan dan pemanasan sebelum dilaksanakannya kegiatan lari aerobik dan olahraga umum.

Keiatan diikuit para personel  dengan penuh semangat. Berolahraga  bisa menumbuhkan jiwa kebersamaan dan kekompakan serta membangun stamina prima  demi mendukung kelancaran tugas. 

“Olahraga adalah investasi yang paling berharga untuk hari tua,”pungkasnya. IKI

Pos terkait