Jelang Mudik, Satlantas Imbauan Keselamatan Berlalu Lintas

Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satuan Lalu Lintas Polresta Palu saat mengimbau pengendara agar tata tertib berlalu lintas, Senin (25/3/2025). FOTO: DOK SATLANTAS POLRESTA PALU

BESUSU BARAT, MERCUSUAR- Unit Keamanan dan Keselamatan (Kamsel) Satuan Lalu Lintas Polresta Palu mengimbau pengendara agar tetap mematuhi tata tertib berlalu lintas. Terlebih bagi masyarakat yang mudik.
Kanit Kamsel Satlantas Polresta Palu, Iptu Ferim Modjanggo mengatakan, imbaun dan sosialisasi kali ini secara khusus menargetkan pengendara roda dua dan roda empat yang diperkirakan akan melakukan perjalanan mudik Lebaran. Sosialisa untuk mengingatkan masyarakat agar memperhatikan kondisi kendaraan sebelum memulai perjalanan panjang.
“Keselamatan harus menjadi prioritas utama saat di jalan. Kami mengimbau kepada seluruh pengendara, baik roda dua maupun roda empat, untuk memastikan kendaraan dalam kondisi prima. Pastikan rem, lampu, ban, dan kelengkapan lainnya berfungsi dengan baik demi keselamatan Anda dan keluarga,” terangnya disela-sela kegiatan, Senin (24/3/2025).
Selain memberikan imbauan terkait kesiapan kendaraan, Unit Kamsel juga menyampaikan pentingnya mematuhi aturan lalu lintas. Pengendara diingatkan untuk menggunakan helm yang standar bagi pengguna sepeda motor, memasang sabuk pengaman bagi pengemudi mobil, serta tidak menggunakan ponsel saat berkendara. IKI

Related posts