Kabid Propam Polda Kunker ke Touna

Kabid Propam Polda Sulteng, Kombes Pol. Roy Satya Putra (kiri) saat melakukan kunker di Mapolres Touna, Jumat (10/1/2025). FOTO: IST.

TOJO UNAUNA, MERCUSUAR – Kabid Propam Polda Sulteng, Kombes Pol. Roy Satya Putra melakukan kunjungan kerja (kunker) dalam rangka pengecekan kendaraan dinas (randis), senjata api (senpi), dan ruang tahanan, di Mapolres Tojo Unauna (Touna), Jumat (10/1/2025).

Dalam arahannya, Roy Satya menyampaikan tujuan kunker untuk memberikan pencerahan, dan membuka pikiran personel untuk bekerja dengan baik di kantor ataupun di lapangan.

“Sekarang ini Polri sangat disoroti masyarakat, dengan pelanggaran yang dilakukan oleh para personel,” kata Roy.

Selain personel tingkat  bawah, lanjutnya, personel tingkat atas juga sering melakukan pelanggaran. Kasus yang sering terjadi dilakukan anggota Polisi adalah pemerasan, perselingkuhan dan narkoba.

“Olehnya, para perwira agar bisa menjadi contoh atau menasihati bawahannya, supaya tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun,” ujarnya.

Roy juga berpesan kepada para personel Polres Touna, untuk tidak melakukan pelanggaran sekecil apapun, sehingga di media sosial (medsos) tidak ada lagi yang meviralkan keburukan Polri. 

“Jangan pilih kasih kepada masyarakat. Jika personel Polres Touna melakukan pelanggaran, kami dari Provpam Polda Sulteng akan melakukan pemeriksaan yang intensif,” tegasnya. */PAR

Pos terkait