PALU, MERCUSUAR – Kapolda Sulteng, Irjen Pol. Agus Nugraha menegaskan agar peralatan UAV (Unmanned Aerial Vehicle) harus dirawat dengan baik.
Ia meminta UAV atau yang dikenal dengan pesawat tanpa awak (drone) jenis VTOL (Vertical Take-Off and Landing), difungsikan sebaik mungkin untuk mendukung kinerja Polda Sulteng.
“Ini jangan hanya kelamaan disimpan di gudang. Rawat dengan baik, sering-sering difungsikan, agar alatnya bisa terus bergerak, dan pilotnya juga terus berkembang kemampuannya,” tekan Agus Nugraha kepada personel yang dipercayakan menjaga UAV VTOL, saat ia bersama rombongan Pemerintah Daerah dan PJU Polda memantau peralatan pendukung dalam pelaksanaan pengamanan mudik lebaran tahun 2025, pada Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat tahun 2025, di halaman Mapolda Sulteng, Kamis (20/3/2025).
Agus menyampaikan pesan tersebut, karena peralatan pesawat tanpa awak itu memiliki beberapa kelebihan, di antaranya mampu terbang di ketinggian 400 meter, memiliki kamera yang berputar 180 derajat, serta dapat dikontrol dari jarak 60 kilometer.
Drone tersebut juga mampu bermanuver di area yang sulit, serta merekam gambar dengan kualitas tinggi dari segala medan.
Setidaknya, dengan hadirnya alat itu, lanjut Agus, dapat lebih mengefisienkan proses pemantauan arus mudik, di wilayah terdekat dari Markas Komando Polda Sulteng. Ia juga menegaskan agar semua peralatan canggih yang dimiliki Polri saat ini, untuk dijaga dan dimanfaatkan demi kepentingan masyarakat.
“Tingkatkan terus kualitas dalam menjaga semua aset Polri,” tekannya. MBH