Kapolres Palu Peduli Sesama

KAPOLRES PEDULI SESAMA

PALU, MERCUSUAR – Guna memenuhi kebutuhan keluarganya, Dina, seorang bocah perempuan berusia sembilan tahun di Palu, rela membantu ayahnya menjadi ojek online (ojol). Aksi Dina saat mengambil orderan dengan memakai jaket ojol pun menjadi viral di media sosial.

Dina merupakan pelajar Sekolah Dasar. Masa pandemi COVID-19 dan sekolah diliburkan, Dina terpaksa membantu orang tuanya.

Dari aksinya itulah membuat  beberapa pihak yang melihatnya langsung tergerak hati mereka untuk membantu.

Salah satunya adalah Kepala Kepolisian Resor Palu, AKBP Riza Faisal , S.I.K,M.M yang memberikan bantuan berupa paket sembako dan uang.

Pemberian bantuan tersebut Kapolres  mendatangi langsung  rumah Oskari yang beralamat di Kelurahan Layana, Kecamatan Mantikulore Rabu (6/1/2021)

Kapolres mengatakan pemberian bantuan ini bertujuan untuk meringankan beban Oskari  bersama dengan keluarganya saat ini.

“Semoga bantuan ini bisa bermanfaat untuk bapak dan keluarganya terutama untuk tambahan biaya pengobatan,”ujarnya.

Sementara itu, Oskari mengaku sangat senang dengan bantuan yang diberikan saat ini oleh Kapolres Palu.

“Ini merupaakan bantuan yang sekian kali yang saya terima dari beberapa pihak dan saya sangat bersyukur sekali banyak yang peduli terhadap kondisi saya saat ini sekali lagi terima kasih untuk semuanya,”ungkapnya. IKI

Pos terkait