Kodim 1306/DGL , Bantu Warga Bangun Masjid di Toboli Barat

Bantu Warga Bangun Masjid di Toboli Barat-a966bd41
Babinsa Koramil 08/Parigi, Serda Restueli Waruwu membantu warga  mengerjakan pembangunan Masjid Al-Ikhlas Dusun III, Desa Toboli Barat, Kecamatan Parigi Utara, Kabupaten Parimo, Selasa (13/9/2022). FOTO : KORAMIL PARIGI

PARMOUT, MERCUSUAR –  Babinsa Koramil 08/Parigi, Kodim 1306/Kota Palu, Serda Restueli Waruwu membantu warga binannya mengerjakan pembangunan Masjid Al-Ikhlas Dusun III, Desa Toboli Barat, Kecamatan Parigi Utara, Kabupaten Parimo, Selasa (13/9/2022). 

“Hal ini sudah menjadi tugas dan tanggung jawab kami sebagai Babinsa untuk membantu meringankan beban dan turut serta dalam aktivitas warga.  Oleh karenanya, kami dituntut sigap dan tanggap atas segala kesulitan yang dihadapi warga, sehingga dapat terwujud kekompakan, keharmonisan dan kemanunggalan TNI-Rakyat”, ungkapnya.

lebih lanjut, Serda Restueli Waruwu menambahkan selain memupuk kemanunggalan TNI dan Rakyat, melalui kegiatan gotong royong  dapat terjalin komunikasi yang baik dan dapat mewujudkan ketahanan wilayah.

“Seorang Babinsa harus membaur dengan masyarakat dalam berbagai kegiatan, sehingga kehadiran Babinsa di tengah tengah masyarakat dapat memberikan rasa tentram dan nyaman serta bisa mengatasi kesulitan rakyat di wilayah”, tutupnya. IKI

 

Pos terkait