PALU, MERCUSUAR – Anggota Koramil 1306-04/Dolo melaksanakan kerja bakti di Desa Bangga Kecamatan, Dolo Selatan Kabupaten Sigi tepatnya di perbatasan dengan Desa Walatana dan Dusun III berbatasan dengan Dusun Simoro Kecamatan Gumbasa, Selasa (19/3/2024).
Danramil 04/Dolo mengatakan kegiatan merupakan suatu kegiatan yang telah rutin dilakukanya guna menjaga kebersihan dilingkungan warga khususnya di wilayah Desa Bangga, walaupun saat ini suasana bulan puasa.
‘Walaupun suasana bulan penuh berkah ini Babinsa tetap semangat bersama warga masyarakat untuk kerja bhakti ini.”ujarnya.
“Untuk karja bakti kali ini sasaran kiri kanan sepanjang di perbatasan dengan Desa Walatana sampai Dusun III berbatasan dengan Dusun Simoro Kecamatan Gumbasa.
Kerja bakti juga dimaksudkan untuk menciptakan rasa nyaman, aman dan sehat bebas dari kotoran,sampah dan rumput liar.
“Selanjutnya juga membersihkan selokan untuk mengurangi dampak Banjir apa bila musim hujan datang dan penyebaran penyakit demam berdarah,”terang Danramil. IKI