SIGI, MERCUSUAR – Korem 132/Tadulako melaksanakan penghijauan di Desa Pombewe, Kabupaten Sigi, Selasa (17/11/2020). Hal itu sebagai upaya untuk mengurangi dampak polusi atau pemanasan global di wilayah Provinsi Sulawesi Tengah (Sulteng).
Danrem 132/Tdl, Brigjen TNI Farid Makruf M. A. yang diwakili oleh Kasiter Korem 132/Tdl menyampaikan, penghijauan ini merupakan salah wujud satu nyata Korem 132/Tdl, dalam mendukung upaya pemda, untuk meningkatkan penghijauan di Sulteng.
Pada penghijauan ini, ada 1050 bibit yang disiapkan, masing-masing 300 bibit pala, 50 bibit alpukat, 500 bibit asam dan 200 bibit eboni.
“Kita mensinergikan rasa cinta TNI kepada rakyat, dan rasa cinta rakyat kepada TNI, dengan penghijauan ini. Dengan kita menanam pohon, membuktikan kita cinta pada alam, sehingga bila kita cinta pada alam maka alam. Penanaman pohon ini juga bukan hanya untuk menjaga ekosistem saja, tetapi penanaman pohon ini juga akan menjaga kita dari bahaya banjir dan tanah longsor,” ujarnya.
Pada kegiatan penghijauan pohon ini, turut hadir Danrem 132/Tdl Brigjen TNI Farid Makruf, M.A yang diwakili Kasiter Korem 132/Tdl, Kolonel Inf Rahman. T Leho, Plt Bupati Sigi yang diwakili Asisten II, Kadis Kehutanan Provinsi Sulteng dan Kabupaten Sigi, Ka BPDAS Provinsi Sulteng, Ketua KB FKPPI Provinsi Sulteng, serta tokoh agama, tokoh masyarakat dan tokoh pemuda. JEF/*