Korem 132/Tdl  Beri Edukasi di LPKA Palu

Korem132Tadulao Beri Edukasi di LPKA Palu

PALU, MERCUSUAR  –  Korem 132/TDL melaksanakan kegiatan edukasi di Lembaga Pembinaan Khusus Anak (LPKA) Petobo Palu. Kegiatan bertujuan untuk menjaga silaturahmi dengan para petugas dan narapidana anak-anak juga sebagai jembatan untuk memberikan edukasi tentang wawasan kebangsaan.

Ka Kumrem Letda CHK Ningsih bersama Sertu Kasim memberikan ceramah dan edukasi kepada anak-anak di LPKA Palu. dengan harapan, setelah keluar dari LPKA bisa menjadi manusia yang lebih baik lagi serta bisa lebih mendekatkan diri kepada Tuhan.

Letda CHK Ningsih juga menyampaikan n terima kasih dan bahagia bisa berkunjung dan berinteraksi langsung dengan anak-anak di LPKA Juga bisa mengajarkan pentingnya kedisiplinan dan memberikan wawasan kebangsaan.  Sehingga saat sudah kembali ke masyarakat, tidak akan terpapar dengan paham radikaslisme.

“Saya menyampaikan kegiatan tersebut dengan cara mengajak mereka bermain sembari mengucapkan Pancasila dan menyanyikan lagu Indonesia Raya. kepada anak-anak tidak ada orang yang tidak punya masa lalu, masa lalu bisa saja kelam bisa saja berupa kesalahan, tetapi ingat tidak ada orang yang tidak punya masa depan semuanya punya masa depan masing-masing dan punya harapan, karena itu manfaatkan waktu selama ada ditempat ini untuk belajar dan mendekatkan diri kepada Tuhan.,”terangnya KA Kumrem.

Sementara Kepala LPKA Palu, Irpan menyambut positif kegiatan yang dilaksanakan oleh Korem 132/Tadulako. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat memberikan dampak positif terhadap warga binaannya, dengan berbagai latar belakang yang berbeda.

“Anak-anak yang berada di LPKA sangat antusias mengikuti kegiatan ceramah dan edukasi, hal ini terlihat betapa serius dan semangatnya mereka mendengarkan ceramah serta edukasi yang diberikan kepada mereka. Kegiatan ini juga menerapakan prosedur kesehatan Covid-19,”tutupnya. IKI

Pos terkait