TOUNA, MERCUSUAR – Operasi Keselamatan Tinombala 2021 oleh Polres Tojo Unauna (Touna) dimulakan, Senin (12/4/2021).
Dimulainya operasi yang akan berlangsung selama 14 hari sejak 12-25 April 2021 itu, ditandai dengan apel gelar pasukan dipimpin Kapolres Touna, AKBP Riski Fara Sandhy di Mapolres Touna, Senin (12/4/2021).
Kapolda Sulteng, Irjen Pol Drs Abdul Rakhman Baso dalam amanat yang dibacakan Kapolres menyebutkan bahwa apel gelar pasukan Operasi Keselamatan Tinombala 2021 untuk mengetahui kesiapan personel maupun sarana pendukung lainnya, hingga kegiatan operasi dapat berjalan optimal dan berhasil sesuai tujuan serta sasaran yang ditetapkan.
“Operasi Keselamatan Tinombala 2021 berbeda dengan tahun sebelumnya, saat ini petugas lebih mengedepankan sosialisasi dan edukasi keselamatan terlebih dahulu sebelum melakukan tindakan. Disamping itu, dalam Operasi Keselamatan Tinombala 2021 petugas tidak hanya menertibkan pelanggar berlalulintas tetapi juga protokol kesehatan Covid-19,” ujar Kapolres Touna pada kegiatan yang turut diikuti, antara lain Wakapolres dan PJU Polres Touna, Danki Brimob, Pabung 1307 Poso di Ampana Kota, Kadis Perhubungan dan Kepala Satpil PP Touna.
Sasaran operasi keselamatan, lanjutnya, pengendara bermotor dalam pengaruh minuman keras dan narkoba, pengendara dibawa umur, mengemudikan sepeda motor lebih dari dua orang, menggunakan handphone saat mengemudi, tidak menggunakan seftybelt, melawan arus lalulintas dan kendaraan yang melebihi kapasitas angkut, kelebihan batas kecepatan maksimal serta larangan mudik Lebaran tahun 2021.
“Taatilah aturan lalu lintas dan pastikan kondisi kendaraan sebelum melakukan perjalanan dalam kondisi fit, serta seluruh surat surat kendaraan dibawa dan masih berlaku. Utamakan Keselamatan saat berkendaraan, ingat keluarga menunggu kita di rumah dengan selamat,” tandasnya. RHM/*