Pasar Murah Korem, Bantu Kebutuhan Pokok Masyarakat

Korem 132/Tdl bekerja sama dengan Dinas Perindag Provinsi Sulteng mengadakan pasar murah di Halaman Makorem 132/Tdl, Kota Palu, Selasa (2/4/2024). FOTO: PENREM 132/TDL

PALU, MERCUSUAR  – Menjelang hari raya Idul Fitri, Korem 132/Tdl bekerja sama dengan Dinas Perindag Provinsi Sulteng mengadakan pasar murah di Halaman Makorem 132/Tdl, Kota Palu, Selasa (2/4/2024). 

Kasrem 132/Tdl, Kolonel Inf Antonius Totok Chrishardjoko  menuturkan digelarnya pasar murah merupakan inisiatif kolaboratif antara Korem 132/Tdl dan Dinas Perindag Sulteng, sebagai bentuk dukungan terhadap masyarakat dalam menghadapi bulan Ramadan.

Tak hanya itu, melalui pasar murah tersebut diharapkan masyarakat dapat memperoleh barang-barang kebutuhan pokok dengan harga yang lebih terjangkau, sehingga membantu meringankan beban ekonomi selama bulan suci ramadan.

Untuk itu, pihaknya berharap kepada masyarakat berada di wilayah Sulteng khususnya Kota Palu dan sekitarnya dapat memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik-baiknya.

Lebih lanjut, Pasar murah tersebut menyediakan kebutuhan pokok seperti beras, minyak goreng, gula, telur, dan bahan makanan lainnya dengan harga yang lebih terjangkau dibandingkan harga di pasaran konvensional. 

“Semoga dengan kegiatan ini, masyarakat dapat merasakan manfaatnya dan dapat mengoptimalkan persiapan menyambut lebaran dengan lebih baik,”harapnya. IKI

Pos terkait