BALUT, MERCUSUAR – Wakapolres Banggai Kepulauan (Bangkep), Kompol I Made Dharma SH melakukan peninjauan lokasi pembangunan kantor Polsek dan Rumah Dinas (Rumdis) Polsek Bokan Kepulauan, di Desa Bungin, Kecamatan Bokan Kepulauan, Kabupaten Banggai Laut ( Balut), Rabu (20/1/2021).
Pada peninjauan lokasi pembangunan Polsek dan Rumdis Polsek Bokan seluas 420 meter persegi itu, Wakapolres didampingi Kabagren, AKP Yusran Dagong dan Kapolsek Lobangkurung, turut didisertai Camat Bokan Kepulauan, Iskandar Pakaya dan sejumlah beberapa aparat Desa Bungin.
Usai melakukan peninjuan, Wakapolres menerima Surat Penyerahan Tanah (SPT) lokasi pembangunan itu dari Pemkab Balut melalui Camat Bokan Kepulauan. Kemudian Wakapolres menyerahkan SPT serta pemberian hibah itu pada Kepala Bidang Lingkungan Hidup dan Pertanahan Pemkab Balut, Robin Laela, untuk dibuatkan sertifikat asli menjadi lahan milik Polres Bangkep.
Wakapolres mengatakan setelah dilakukan pengecekan lahan, diterimanya SPT dari Camat Bokan dan SPT diserahkan kepada Dinas Lingkungan Hidup dan Pertanahan Pemkab Balut untuk pembuatan sertifikat kepemilikan lahan Polres Bangkep, maka tidak ada lagi hambatan soal kepemilikan lahan.
“Lahan sudah menjadi milik Polres Bangkep untuk pembangunan Kantor Polsek dan Rumah Dinas Polsek Bokan Kepulauan,” tandas Wakapolres. PAR/*