Polsek Bulagi Lakukan Pengamanan Gereja

GEREJA-dedfd8b5

SALAKAN, MERCUSUAR – Aparat Polsek Bulagi Polres Banggai Kepulauan (Bangkep) memberikan pengamanan terhadap para jemaat, yang mengikuti Sidang Sinode Gereja Anugerah Bentara Kristus (GABK) ke XXVIII dan Pentahbisan Gedung Gereja Jemaat Petra Seasa Wilayah Bulagi Utara, yang digelar di gereja Petra, Desa Seasa, Kecamatan Bulagi, Jumat (29/10/2010).

Sidang Sinode GABK itu,di hadiri kurang lebih 50 jemaat di pimpin oleh pelaksana Ketua Sinode GABK Pdt.Matius Limat S.Th,mengambil tema “Persidangan Melayani Di Tengah-Tengah Pandemi”.

Tampak hadir dalam kegiatan itu,Kapolsek Bulagi Iptu Partono, Asisten I Pemkab Bangkep Dra. Abderiana Lotto, MM, Kepala Kantor Kementerian Agama Bangkep, Camat Bulagi Norma Liling Padang.

Dalam arahannya, Kapolsek Bulagi mengatakan, pengamanan di Sidang Sinode GABK dan Pentahbisan Gedung Gereja Seasa Wilayah Bulagi Utara ini, sebagai bentuk pelayanan Kepolisian, yang senantiasa melindungi, mengayomi dan melayani masyarakat.

“Saya juga mengimbau kepada panitia jemaat, untuk menjaga kamgibmas selama kegiatan berlangsung dan selalu menerapkan protocol kesehatan untuk mencegah penularan COVID-19, yang masih mewabah,” tandas Kapolsek.PAR/*

Pos terkait