PALU, MERCUSUAR – Guna mendukung kelancaran aktivitas mudik dan lebaran bagi masyarakat Kota Palu, Pos Operasi Ketupat Terpusat 2024 di dibangun dibeberapa lokasi strategis. Operasi meliputi Pos Pelayanan, Pos Pengamanan, dan Pos Terpadu.
Pos dilengkapi dengan berbagai fasilitas dan tenaga terlatih untuk melayani kebutuhan masyarakat selama periode lebaran.
Pos yang telah didirikan ini bertujuan untuk memberikan layanan informasi serta bantuan kepada para pemudik yang melintas di wilayah Kota Palu. Mulai dari informasi mengenai rute alternatif, fasilitas umum, hingga rekomendasi tempat istirahat dan pengisian bahan bakar kendaraan.
Selain itu, menjadi ujung tombak dalam menjaga keamanan selama musim mudik dan lebaran. Tim gabungan dari TNI-Polri dilengkapi dengan peralatan canggih serta personel yang terlatih siaga 24 jam untuk memastikan keamanan dan ketertiban masyarakat. Pengamanan di jalur darat, laut, maupun udara menjadi fokus utama dari kegiatan operasional Pos Pengamanan.
Dan juga Pos-pos tersebut menjadi pusat koordinasi untuk menangani berbagai kebutuhan masyarakat yang melintas di Kota Palu. Mulai dari pelayanan kesehatan, penanganan kecelakaan, hingga bantuan logistik bagi para pemudik yang membutuhkan. Tenaga kesehatan yang terdiri dari dokter, perawat, dan relawan siap memberikan pertolongan pertama bagi mereka yang membutuhkan.
Kapolresta Palu Kombes Pol Barliansyah dalam Operasi Ketupat Terpusat 2024, menyampaikan, siap memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang melintas di Kota Palu selama periode mudik dan lebaran.
“Kolaborasi antara TNI-Polri, tenaga medis, serta instansi terkait lainnya menjadi kunci keberhasilan dalam menjaga keamanan dan keselamatan seluruh pemudik,”ungkapnya.
Pos-operasi ini diharapkan dapat menjadi solusi bagi para pemudik yang merayakan lebaran di kampung halaman mereka. Dengan adanya fasilitas dan pelayanan yang memadai, diharapkan arus mudik dan balik lebaran dapat berjalan lancar dan aman bagi semua pihak. IKI