PALU, MERCUSUAR – Bagian Reformasi Birokrasi Polri, Biro Rena Polda Sulteng menyosialiasikan aplikasi Polri Super App kepada penerima layanan Polri. Dari Banyak layanan yang bisa diakses dalam aplikasi Polri Super App salah satu fiturnya adalah Layanan eSurvey Epzi.
Kasubbagjianalis Bag RBP Polda Sulteng, Kompol Yardi Kamril mengatakan, Program Quick Wins Presisi terdiri dari 9 Program, 28 Kegiatan dan 47 indikator. Salah satu yang mendapatkan dampak positif adalah yakni Meningkatkan Indeks Kepuasan Masyarakat (IKM) di semua titik pelayanan polri.
“IKM ini merupakan salah satu kegiatan dalam program dua yaitu optimalisasi pelayanan publik. Sejak menjadi salah satu kegiatan Quick Wins Presisi terjadi peningkat masyarakat yang bersedia menjadi responden eSurvey Epzi,”terangnya.
Menurutnya Yardi, perhari terdata 1.897 responden pada aplikasi Epzi, meningkat dibanding data bulan Juli 2022 mencapai 1,516 responden. Hingga kini, terdata 8.373 penerima layanan Polri yang diberikan Polda Sulteng dan Polres jajaran menjadi responden dan memberikan persepsi atas kualitas pelayanan publik dan persepsi anti korupsi. IKI