Satlantas Bagi Tips Aman Berkendara

TIPS BERKENDARA

PALU, MERCUSUAR  – Personel Sat Lantas Polres Palu melaksanakan sosialisasi serta pembagian brosur imbauan dan tips-tips Keselamatan berkendara Kepada Masyarakat penguna jalan, Selasa (19/01/2021).

Giat sosialisasi tentang Keselamatan berlalu lintas kepada para pengendara dan pengemudi juga sering dilakukan. Salah satunya mengajarkan langsung bagaimana cara menggunakan sabuk pengaman (safety belt) dan memberi pemahaman tentang manfaat serta resiko jika tidak menggunakanny.

Ps Kanit dikyasa Bripka Made Regen dengan Personel Dikyasa Satlantas Polres Palu sangat Peduli akan keselamatan para pengguna jalan dengan turun kelapangan memberikan himbauan tips tips  aman.

Kapolres Palu AKBP Riza Faisal,S.I.K.,M.M melalui Kasat Lantas Polres Palu IPTU Cahya Timur mengatakan, tidak bosan-bosanya mengimbau kepada masyarakat untuk tertib berlalu lintas serta berhati-hati dan utamakan keselamatan dalam berkendara.

“Marilah menjadi Pelopor Keselamatan berlalu lintas dan budayakan keselamatan sebagai kebutuhan Menuju Indonesia Tertib bersatu Keselamatan nomor satu”, pungkasnya. IKI

Pos terkait