POSO, MERCUSUAR – Guna meringankan beban dan membangun keharmonisan dengan warga di desa binaan, Babinsa Koramil 1307-09/Poso Pesisir, Serka Burhanuddin membantu pemasangan Batako pada pembangunan rumah, Selasa (29/8/2023).
Rumah tersebut,milik seorang warga binaan bernama Sugianto di Desa Pinedapa, Kecamatan Poso Pesisir, Kabupaten Poso.
Disela-sela kegiatan Serka Burhanuddin mengatakan, kegiatannya dalam membantu warga ini, merupakan usaha dari Babinsa untuk terus menjalin kebersamaan dan kerja sama dengan warga.
“Membantu meringankan beban warga merupakan tugas dan tanggung jawab kami sebagai seorang Babinsa. “Oleh karena itu kami harus selalu sigap dan tanggap atas kesulitan serta kebutuhan yang dihadapi masyarakat di wilayah binaan. Sehingga kekompakan, keharmonisan dan kemanunggalan TNI rakyat dapat terwujud,” pungkas Serka Burhanuddin dikutip dari Pendim Poso.
Sementara itu, pemilik rumah, Sugianto menyampaikan ucapan terimakasih kepada Babinsa yang sudah meluangkan waktunya untuk membantu dalam pembangunan rumahnya. IKI/*