PALU, MERCUSUAR – Unit Patroli Reaksi Cepat (UPRC) Ditsamapta Polda Sulteng fokus melaksanakan patroli malam hari. Karena dianggap rawan gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas).
Dirsamapta Polda Sulteng, Kombes Pol Barliansyah mengatakan, tim UPRC melakukan patroli wilayah dengan seragam dan persenjataan lengkap. Juga menggunakan motor trail, agar bisa menjangkau semua medan.
“Tugas pokok dari tim ini adalah melaksanakan patroli di wilayah hukum Polres Palu. Kami berupaya hadir di tengah-tengah masyarakat untuk memberikan rasa aman, nyaman dan damai,”kata Barliansyah, Rabu (16/20/2020).
Tidak sedikit UPRC juga berhasil menggagalkan niat pelaku yang akan melakukan kejahatan. Tim juga berhasil mengamankan orang membawa senjata tajam, orang yang lagi minum-minuman beralkohol di pinggir jalan, menangkap motor dengan knalpot bogar dan pelaku tindak kejahatan lain.
“Apabila ada gangguan kamtibmas dipersilahkan menghubungi call centre UPRC Ditsamapta Polda Sulteng 0822 9051 0791 atau 0858 2475 7408,” ucapnya
Selain patroli, personel juga mengimbau kepada masyarakat terkait adaptasi kebiasaan baru agar selalu menggunakan masker, mencuci tangan dan menjaga jarak. IKI