PALU, MERCUSUAR – Wakapolres Palu, Kompol Margiyanta meminta kepada anggotanya agar memperhatikan kesehatan diri dan lingkungan. Tidak panik secara berlebihan dan tetap lakukan monitoring dan waspada.
Wakapolres Palu juga memerintahkan para Bhabinkamtibmas untuk berkoordinasi dengan dinas kesehatan terkait kesehatan masyarakat di wilayah masing-masing. Bhabinkamtibmas harus aktif memberikan imbauan kepada masyarakat agar tidak panik yang berlebihan terkait isu virus corona.
“Bhabinkamtibmas diharapkan bersinergi dengan dinas kesehatan setempat untuk memberikan penyuluhan kepada masyarakat , bukan hanya Bhabin tapi seluruh personil harus bisa mengimbau masyarakat dan keluarga. Melaksanakan giat Penyuluhan terkait dengan pencegahan penyebaran virus Corona agar masyarakat tidak panik yang berlebihan menjadi resah sehingga menimbulkan gangguan kamtibmas di masyarakat.” harapnya.
“Dan saya minta kepada seluruh anggota agar tetap jaga kesehatan dengan cara berolah raga sesuai cara dan hobi masing dan yang paling utama jaga kebersihan lingkungan sekitar jauhi Narkoba,”tambahnya. IKI