TOUNA, MERCUSUAR – Bupati Sigi, Moh Irwan menghadiri upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-20 Kabupaten Tojo Unauna (Touna), di Lapangan Bumi Mas Eks STQ Ampana, Senin (18/12/2023).
Dalam upacara tersebut, Gubernur Sulteng, H. Rusdy Mastura bertindak langsung sebagai Inspektur Upacara. Adapun tema HUT Touna tahun ini adalah ‘Bergerak Bersama menuju Kabupaten Tojo Unauna Tangguh, Maju dan Sejahtera’.
Gubernur dalam sambutannya mengatakan peringatan HUT menjadi momentum penguatan kinerja dengan ikhlas dan profesional.
Ia mengapresiasi Pemkab Touna atas berbagi prestasi penghargaan di bawah kepemimpinan Bupati Mohammad Lahay dan Wakil Bupati Ilham Lawidu. */AJI